Soal Teks Diskusi Kelas IX

SOAL TEKS DISKUSI KELAS IX

Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat dengan cara memberi tanda silang (X) pada huruf a, b, c, atau d.

 

1.         Bacalah dengan saksama teks berikut!

(1) Siswa yang membawa handphone ke sekolah masih menjadi perdebatan. (2) Sebagian pihak sekolah menyarankan untuk membawa alat komunikasi tersebut. (3) Dengan membawa handphone ke sekolah, alat tersebut untuk media belajar dan  memudahkan orang tua mengontrol anak-anaknya. (4) Namun, sebagian orang tua lebih memilih anaknya tidak membawa alat komunikasi tersebut.

Pendapat persetujuan pada teks tersebut ditandai dengan nomor ….

A.   (1)                                                         C. (3)

B.    (2)                                                         D. (4)

 

2.         Bacalah teks  berikut!

Salah satu pengaruh buruk game online bagi anak adalah aktivitas belajarnya menjadi terganggu. Waktu yang seharusnya sangat ideal untuk belajar, justru lebih sering ia gunakan untuk menyelesaikan level demi level dalam permainan tersebut. Karena permainan ini pula, daya konsentrasi anak umumnya juga terganggu sehingga kemampuan dalam menyerap mata pelajaran menjadi tidak maksimal.

Simpulan isi teks tersebut adalah ...

A.     Prestasi belajar anak akan mengakibatkan bagaimana ia bermain game online.

B.      Waktu ideal bermain game online seharusnya tidak digunakan untuk belajar

C.     Game online dapat menyebabkan prestasi belajar anak tidak maksimal.

D.     Prestasi belajar anak hanya dipengaruhi dampak buruk game online.

3.         Bacalah teks berikut!

(1) Situs jejaring sosial dapat membuat anak menjadi lebih perhatian kepada sesama. (2) Salah satu bukti hal tersebut adalah mereka akan memberikan perhatian saat ada teman mereka yang berulang tahun meski tidak bertemu secara fisik. (3) Namun, situs jejaring sosial dapat juga membuat anak lebih mementingkan diri sendiri. (4) Mereka menjadi tidak sadar akan lingkungan sekitar karena waktu mereka lebih banyak dihabiskan di internet.

Pendapat persetujuan pada teks tersebut ditandai dengan nomor ….

A.   (1)                                                         C. (3)

B.    (2)                                                         D. (4)

Bacalah teks berikut untuk mengerjakan soal nomor 4 dan 5!

       Sejumlah kalangan berharap ada gerakan massif yang sistematis memerangi kekerasan anak. Pemerintah pun telah bertekad memerangi kejahatan terhadap anak. Pemerintah berketetapan akan memberikan hukuman berat bagi pelakunya. Memang, Indonesia kini sudah masuk dalam status darurat kekerasan anak.

       Kekerasan terhadap anak salah satunya dipicu kurangnya lahan permainan. Hal ini pun diantisipasi dengan gencar membangun ruang publik terbuka ramah anak. Efek jera berupa hukuman berat sangat dibutuhkan dalam perlindungan anak. Selain itu, perlu pembenahan terhadap sistem perlindungan anak. Salah satunya sinergi antarlembaga untuk perlindungan anak.

 

4.         Ide pokok paragraf kedua teks tersebut adalah …

A.     Hukum perlindungan anak.                          C. Dampak negatif lahan permainan.

B.      Pembentukan lembaga perlindungan anak. D. Antisipasi terhadap kekerasan anak.

5.         Kalimat utama paragraf pertama teks tersebut adalah ...

A.     Indonesia kini sudah masuk dalam status darurat kekerasan anak.

B.      Sejumlah kalangan berharap ada gerakan massif yang sistematis.

C.     Pemerintah akan memberikan hukuman berat bagi pelakunya.

D.     Pemerintah akan memerangi kejahatan terhadap anak.

 

6.         Bacalah dengan saksama teks berikut!

Alasan yang pertama, kita pasti sudah mengetahui jika lulusan SMK lebih mudah dan lebih siap untuk bekerja jika dibandingkan dengan lulusan SMA. Di SMK siswa tidak hanya diajarkan teoritik yang mendalam sesuai jurusannya saja. Para siswa juga dibekali dengan kemampuan praktik untuk menambah pengalaman dan memberikan gambaran nyata tentang dunia kerja.

Simpulan pendapat pro berdasar kutipan teks tersebut adalah ...

A. Lulusan SMK sudah dibekali dengan gambaran nyata tentang dunia kerja.

B. Di SMK tidak hanya diajarkan teori yang mendalam sesuai jurusannya saja.

C. Lulusan SMK lebih siap bekerja jika pekerjaan itu sesuai dengan jurusannya.

D. Lulusan SMK lebih siap bekerja karena dibekali dengan kemampuan praktik

 

7.         Bacalah dengan saksama teks berikut!

Ada beberapa alasan yang setuju dan tidak setuju terkait pengadaan pesawat kepresidenan. Pihak yang tidak setuju beralasan bahwa pesawat tersebut memiliki biaya operasional yang sangat tinggi. Pada saat rakyat belum terentaskan dari kemiskinan, para pejabat menikmati fasilitas negara yang mewah. Menurut mereka, dengan pesawat komersial keamanan pejabat masih dapat tertangani dengan baik. Pihak yang setuju beralasan bahwa Indonesia adalah negara kepulauan yang mau tidak mau presiden harus memiliki pesawat sendiri dan saat ini kondisi ekonomi Indonesia sudah stabil.

Simpulan pendapat pro berdasar kutipan teks tersebut adalah …

       A. Pesawat kepresidenan memiliki biaya operasional yang sangat tinggi.

       B.  Dengan pesawat komersial keamanan pejabat masih dapat tertangani dengan baik.

       C. Indonesia adalah negara kepulauan dan saat ini kondisi ekonomi Indonesia sudah stabil.

       D. Rakyat belum terentaskan dari kemiskinan, para pejabat justru menikmati fasilitas negara yang mewah.

 

8.         Bacalah teks berikut!

(1) Pemilihan OSIS dengan cara paket akan segera diselenggarakan. (2) Sistem itu baik karena setiap pasangan dapat saling mengisi kekurangan saat berkampanye. (3) Namun, kegiatan ini berlumlah lazim. (4) Oleh karena itu, perlu diyakinkan peserta didik yang menjadi calon pengurus OSIS.

Kalimat yang menyatakan mendukung persoalan terdapat pada nomor ...
A. (1)                                                                     C. (3)

B. (2)                                                                      D. (4)

 

9.         Bacalah teks berikut!

(1) Banjir di Jakarta tidak semata-mata faktor alam. (2) Jakarta yang terletak di pinggir laut juga bukan faktor utama. (3) Aktivitas dan ulah warga berpengaruh pada terjadinya banjir di Jakarta. (4) Banyak warga yang masih membuang sampah ke sungai. (5) Lebih dari enam ton sampah diangkat dari pintu air Manggarai.

Kalimat yang mendukung persoalan terdapat pada nomor ...
A. (2)                                                                     C. (3)
B. (3)                                                                      D. (5)

 

10.     Bacalah teks berikut!

(1) Keluarga merupakan wadah untuk mendapatkan bimbingan dan latihan bagi perkembangan dan pembentukan pribadi anak. (2) Keluarga terdiri atas, ayah, ibu, dan anak. (3) Ibu memiliki peran besar, tetapi banyak yang belum menyadarinya. (4) Kenyataanya menunjukkan perilaku ibu dijadikan panduan bagi perilaku mereka. (5) Ibu adalah orang yang hebat.

Kalimat yang menyatakan persetujuan terdapat pada nomor ...
A. (1)                                                                     C. (3)
B. (2)                                                                      D. (4)

 

11.     Bacalah teks berikut!

Peran Ibu dalam Keluarga

(1) Jika berbicara mengenai pendidikan anak, orang yang paling berpengaruh adalah ibu. (2) Keberhasilan pendidikan anak sangat ditentukan oleh sentuhan tangan ibu meskipun keikutsertaan bapak tidak dapat diabaikan begitu saja. (3) Ibu merupakan wanita yang mulia dan hebat. (4) Pendidikan yang didapat anak dalam keluarga meliputi pendidikan iman, moral, fisik/jasmani, intelektual, psikologi, dan sosial.

Kalimat yang menyatakan pesetujuan pada teks tersebut adalah ....
A. (1)                                                                     C. (3)
B. (2)                                                                      D. (4)

 

12.     Bacalah teks berikut!

 

(1) Banyak sekolah melarang siswanya membawa telepon seluler ke sekolah. (2) Sebagian besar menganggap bahwa membawa telepon seluler ke sekolah dapat memengaruhi konsentrasi siswa dalam menerima pelajaran. (3) Hal itu memang benar, ketika telepon berdering di kelas, maka kegiatan pembelajaran akan terganggu. (4) Meskipun begitu ada beberapa sekolah yang tidak sepakat dengan pernyataan tersebut.

Kalimat yang menyatakan pesetujuan pada teks tersebut adalah ....
A. (1)                                                                     C. (3)
B. (2)                                                                      D. (4)

 

13.     Bacalah teks berikut!

 

(1) Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI, OSIS SMP Tunas Bangsa mengadakan kegiatan Lomba Baca Puisi dan Lomba Tata Upacara Antarkelas. (2) Lomba tersebut diselenggarakan tanggal 14-15 Agustus 2014. (3) Guru dan siswa bekerja sama menyukseskan acara tersebut. (4) Kegiatan itu mengingatkan perjuangan pahlawan karena memiliki tujuan yang sama yaitu kesuksesan.

Kalimat yang menyatakan alasan yang mendukung terhadap masalah pada teks tersebut terdapat pada kalimat nomor ...

 

A. (1)                                                                     C. (3)
B. (2)                                                                      D. (4)


 

Bacalah teks berikut. kemudian kerjakan soal nomor 14 dan 15!

Kemarau adalah suatu keadaan air yang terkandung di dalam tanah berkurang. Biasanya kemarau terjadi jika tanah terlalu banyak mengeluarkan air. Kemarau disebabkan tidak turunnya hujan dalam beberapa waktu dan penggunaan air yang berlebihan oleh manusia.

(1) Kemarau terjadi di daerah yang beriklim tropis. (2) Daerah yang beriklim tropis berada di sekitar garis khatulistiwa bumi. (3) Negara yang memiliki iklim tropis adalah negara-negara di Asia Tenggara, Benua Afrika bagian tengah, dan Amerika Latin bagian utara. (4) Menurut para ahli klimatologi, di daerah itulah sering terjadi kemarau panjang sehingga suhu di daerah tersebut tergolong tinggi.

 

14.     Pernyataan yang menunjukkan persetujuan pada paragraf kedua ditandai dengan nomor ...

A. (1)                                                                     C. (3)

B. (2)                                                                      D. (4)

 

15.     Kalimat yang menyatakan sebab-akibat pada paragraf kedua teks tersebut ditandai dengan nomor ....

A. (1)                                                                     C. (3)

B. (2)                                                                      D. (4)

 

Bacalah teks berikut, kemudian kerjakan nomor 16 dan 17!

(1) Akhir-akhir ini kita sering merasakan suhu bumi yang begitu panas. (2) Di daerah dataran tinggi seperti Bogor, Bandung, dan sekitarnya tidak terasa sejuk lagi. (3) Peristiwa tidak seimbangnya suhu bumi ini karena bumi saat ini mengalami pemanasan global. (4) Pemanasan global itu atau sering disebut sebagai Global Warming.

(1) Global Warming adalah suatu proses meningkatnya suhu rata-rata atmosfer laut dan daratan bumi. (2) Peristiwa ini sering terjadi di negara yang kurang memedulikan keharmonisan lingkungan. (3) Perlu dipikirkan upaya menghentikan pemanasan global. (4) Berdasarkan pendapat para ahli, perlu segera dicari solusi untuk membatasi penyebab pemanasan global demi kelestarian lingkungan.

 

16.     Pernyataan yang menunjukkan persetujuan pada paragraf kedua tersebut ditandai dengan nomor ....

A. (1) dan (2)                                                        C. (3) dan (4)

B. (2) dan (3)                                                         D. (4) dan (1)

 

17.     Kalimat yang menunjukkan akibat-sebab pada paragraf pertama teks tersebut ditandai dengan nomor ....

A. (1)                                                                     C. (3)

B. (2)                                                                      D. (4)

 

18.     Jika hendak mengungkapkan pendapat dalam suatu diskusi, perlu dilakukan persiapan seperti yang tertera pada pernyataan di bawah ini, kecuali...

A.    mempelajari masalah yang akan didiskuskan

B.    Melengkapi pengetahuan kita mengenai masalah terseut dengan membaca buku, majalah, surat kabar, dan bertia di media elektronik

C.    membuat rangkuman tentang masalah yang dibicarakan dengan lengkap dalam urutan yang padat.

D.    latihan vokal sebelum hadir di forum diskusi 

 

19.     Hal-hal yang perlu dikerjakan oleh seorang penyaji dalam diskusi tertera sebagai berikut, kecuali...

A.    menjawab  tanggapan-tanggapan peserta diskusi

B.    menulis notula tentang jalannya seminar

C.    menyampaikan salam pembukaan

D.    tidak membacakan makalah karena telah dibagikan sebelumnya.

 

20.     Hal-hal berikut yang perlu diperhatikan dalam menyampaikan pendapat berupa persetujuan, kecuali....
A. menggunakan bahasa nonformal                   C. menggunakan uraian yang padat
B. menggunakan data pendukung                      D. bersifat memperkuat pendapat

 

21.     Berikut hal-hal yang tidak perlu diperhatikan dalam mengemukakan pendapat atau tanggapan adalah...
A. tanggapan yang dikemukakan harus berhubungan atau sesuai dengan topik
B. tanggapan dikemukakan dalam urian yang lebar
C. menggunakan kata yang tepat dan bersahaja
D. menggunakan kalimat yang mudah dipahami

 

22.     Berikut kalimat pernyataan tidak setuju yang santun adalah....
A. Kami kurang sependapat dengan gagasan Saudara
B. Kami akan mempertimbangkan gagasan Saudara
C. Pendapat Anda masih perlu ditinjau kembali
D. Saudara pembicara, pendapat Anda tersebut sepertinya masih meragukan

 

23.     Dalam diskusi kelas, kamu ditugasi oleh guru menjadi moderator. Diskusi tersebut membicarakan masalah “Bahaya Narkotika”. Kalimat pendahuluan untuk memulai diskusi yang tepat bagi seorang moderator adalah...

A.    Teman-teman, pada saat ini kita akan membicarakan “Bahaya Narkotika”

B.    Teman-teman, sebaiknya diskusi ini kita buka meskipun yang hadir belum lengkap.

C.    “Bahaya Narkotika” merupakan tema diskusi kita hari ini.

D.    Marilah kita mulai mendiskusikan masalah “Bahaya Narkotika” ini.

24.     Berikut termasuk sopan santun dalam menyampaikan tanggapan adalah...

A.    memberikan alasan yang masuk akal
B.    tidak menunjukkan bagian yang ditanggapi 
C.    menggunakan bahasa yang kurang komunikatif
D.    menyampaikan alasan secara subjektif

 

25.     Kalimat yang tepat untuk menyampaikan saran dalam suatu diskusi adalah....

A.    Saudara penyaji, sebaiknya kita mencari jalan keluar agar minat baca di kalangan siswa terus meningkat.

B.    Saya sangat setuju kalau siswa diberi kewajiban membaca sebuah buku yang harus diselesaikan dua minggu

C.    Semua guru memiliki kewajiban menyukseskan gerakan giat membaca

D.    Peran orang tua sangat besar untuk menyukseskan gerakan giat membaca, karena membaca merupakan jendela pengetahuan

 

26.     Isi pembicaraan dalam diskusi perlu dicatat menjadi sebuah rangkuman. Hal-hal berikut yang tidak tepat untuk sebuah rangkuman adalah...

A. berisi inti permasalahan yagn dibahas dalam makalah

B. berisi tanggapan para peserta

C. berisi tanggapan pembicara terhadap tanggapan para peserta

D. berisi mengenai berita-berita paling baru dan terpercaya

27.     Sewaktu diadakan diskusi dengan topik “Mengapa minat baca siswa kurang?”, penyaji berpendapat bahwa masih banyak siswa yang berhura-hura saja. Mereka tidak memanfaatkan waktu luangnya untuk membaca buku di perpustakaan.

       Pernyataan sanggahan yang tepat adalah...

A.    Saudara penyaji jangan hanya menyalahkan siswa saja, guru pun harus diingatkan.

B.    Saudara moderator yang terhormat, hal itu tidak terjadi buku-buku yang kita inginkan disediakan di perpustakaan.

C.    Saudara moderator yang terhormat, apa yang diungkapkan penyaji benar adanya, tetapi janganlah semua kesalahan ditimpakan kepada siswa.

D.    Saudara penyaji, hal itu terjadi karena siswa tidak mendapatkan pengarahan dari guru di sekolah.

 

28.     Hal yang tidak boleh dilakukan oleh moderator atau pemandu diskusi pada saat diskusi berlangsungadalah....
A. menegur penyanggah yang menguasai kesempatan

B. menegur penyaji yang berubah haluan

C. bertindak tegas dalam menyelesaikan permasalahan

D. ikut memberikan tanggapan

29.     Kalimat pernyataan berikut yang tepat untuk menutup diskusi adalah....

A.    Demikianlah diskusi kita kali ini, atas perhatian Saudara sekalian kami mengucapkan terima kasih.

B.    Saudara, sekian diskusi kali ini atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih

C.    Selesailah sudah diskusi kita kali ini, terima kasih banyak dan selamat siang

D.    Sekian diskusi kita. Semoga bermanfaat dan selamat siang.

 

30.     Perhatikan kalimat berikut!

(1) Dalam waktu dekat pemerintah akan mengujicobakan Sekolah Seharian di beberapa kota. (2) Sekolah Seharian diharapkan dapat menanggulangi aktivitas negatif anak saat orang tua mereka belum pulang. (3) Namun beberapa pihak menganggap Sekolah Seharian memberangus hak main dan hak sosialisasi anak. (4) Terlepas dari pro kontra di beberapa negara program ini sudah dilaksanakan. (5) Ujicoba Sekolah Seharian sebaiknya di kota yang tepat sasaran.

Pernyataan yang merupakan pendapat mendukung terhadap masalah utama pada teks tersebut terdapat pada kalimat …

A. (2)                                                                     C. (4)

B. (3)                                                                      D. (5)

 

 

  

Previous
Next Post »